Recycled #15 : Botol Plastik Kemasan Air Mineral

Kreasi kali ini sangat simpel dan super mudah. Tidak ada jahitan sama sekali. Hanya main lem dan atau isolasi.

Bahannya cukup mudah di dapat, 2 botol bekas kemasan air mineral. Ini variasi dari kreasi botol-botol bekas kemarin. Dengan sedikit variasi sentuhan, hasilnya pun tampil beda.

Bahan :
1. Botol kemasan air mineral 2 buah
2. Resleting 7 inc
3. Double tape (isolasi bolak-balik)
4. Renda

Alat :
1. Gunting/Cutter
Udah.....




Dilihat sekilas saja sudah terlihat mudah ya?

1. Siapkan cutter atau pisau.



Potong botol plastik, untuk di ambil bagian badan yang datar.




2. Siapkan resleting. Saya memakai resleting 17 inc. Oh iya, sebelumnya...siapkan resleting dan renda yang warnanya serasi.
Tempelkan resleting pada mulut botol yang sudah di potong. Awalnya saya menempelkannya dengan lem uhu. Tapi keringnya lama. Kemudian mencoba memakai double tape. Ternyata lebih praktis dan efektif (: 
Jangan memakai lem tembak, plastiknya akan meleleh...coba saja.





3. Sisi satunya sudah menempel, ganti tempel resleting pada potongan botol kedua. Caranya sama...


4. ..... 90% selesai.






5. Tempelkan renda untuk mempercantik. Tempelkan memakai double tape juga, nggak pake ribet ^^
Berdasarkan pengalaman, double tape ini kuat menempel di kain (:




Tidak kalah menarik dengan kreasi botol tempat pensil kemarin kan? ^^ Kalau yang model ini, saya melihatnya lebih elegan. Dan, tetap cantik dan pantas untuk souvenir :)




Tutorial bonus ^^

Potongan botol tadi, masih bisa kita gunakan lhoo....



Cepet banget membuatnya, and no sew.... Cuma main lem.


1. Sisa potongan botol


Undangan bekas yang tebal sebagai alas...






Potong undangan bekas dengan ukuran sesuai kebutuhan.


Atur potongan-potongan botol di atas alas sesuai selera...





Lapisi alas dengan kain flanel/kain katun/kain apa saja...


Gunakan lem tembak untuk menempelkan flanel pada karton undangan






Siapkan aneka renda sebagai hiasan...


Hias sesuai selera...




Done! ^^

Dalam rangka ulang tahun Nupinupi ke-5 (bulan September), kami memberikan bonus dan promo belanja. Ketentuan sebagai berikut :
Belanja minimal Rp. 300.000, mendapat hadiah dompet cantik serbaguna
Belanja minimal Rp. 400.000 mendapat hadiah dompet zipper ketupat unyu
Belanja minimal Rp. 500.000 mendapat diskon 5%
Belanja minimal Rp. 1.000.000 mendapat clutchbag elegan (tas buat kondangan)
Belanja minimal Rp. 2.000.000 mendapat WHPO mercy
Silakan lihat di album promo  Paket Belajar Flanel


Kreasi minggu depan apa lagi yaa?... Bantu saya dengan memberi ide masukan, barang bekas apa lagi yang akan kita makeover ;)


Salam,





# Butuh bahan dan alat kerajinan seperti yang digunakan di tutorial-tutorial kami?  Silakan kunjungi Pages Paket Belajar Flanel. Buka-buka albumnya untuk melihat koleksi bahan dan alat kami. Mau order? Mudah. Tinggal pilih, mau inbox Facebook, kirim email, pesan singkat (sms), atau bbm (: Kami hanya online di jam kerja (08.00-16.00)
Ini kontak kami :
Fanspage : Paket Belajar Flanel
Email : nupi.felt@gmail.com
Sms (only) : 082 322 800 111
Bbm : 769BC26D




Komentar

  1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  2. KREATIFF.. (y) sangat bermanfaat buat aku, mba kalau resletingnya pake double tip mudah lepas enggak ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalau pemakaiannya normal (tdk terlalu dibuka tutup dg tarikan keras), inshaallah awet mb :)

      Hapus
  3. Mbak prapti, ada ide untuk recycle cd/dvd bekas/rusak? :D
    Makasihhh..

    BalasHapus
  4. mbak saya save ya buat saya kliping ya mohon ijin untuk mensavenya

    BalasHapus

Posting Komentar